Wednesday, 5 December 2012

+ 9 dari 10 Ponsel yang Terjual di China Beroperasi dengan Android




China memang merupakan pasar penting bagi setiap vendor, mengingat jumlah penduduk di negara tersebut. Bukan hanya itu, namun tingginya adopsi ponsel pintar di China juga menjadi suatu pertimbangan yang berarti potensi pembelian di negara tersebut amatlah besar. Hal ini dikonfirmasi oleh Kementrian Industri dan Teknologi China, bahwa pada bulan Oktober saja jumlah subscriber ponsel mencapai angka 1.1miliar.

Jika Teknokerz penasaran platform apa yang merajai penjualan ponsel pintar di China, sebuah laporan dari Analysys International, perusahaan konsulting berbasis di China, menjawab pertanyaan tersebut. Ternyata 9 dari 10 ponsel pintar yang terjual pada Q3 tahun 2012 ini beroperasi dengan Android. Bagaimana dengan platform lain? Platform milik Apple, iOS hanya berhasil memiliki sebanyak 4.2% sedangkan Symbian berhasil memenangkan 2.4% dari keseluruhan pembelian.


Diprediksi alasan populernya Android di China kemungkinan dikarenakan harga yang dibandrol termasuk agresif. Rata-rata harga dari perangkat Android pada Q3 2012 adalah $223, murah jauh jika dibandingkan dengan harga perangkat Apple yang berkisar di angka $726, sedangkan perangkat Symbian memiliki rata-rata paling murah yaitu $178.



0 comments:

Post a Comment

silahkan meninggalkan komentar anda disini, terima kasih..