Wednesday 24 October 2012

+ Apple Umumkan iPad 4, Gandakan Performa dengan Chip A6X dan LTE




Selain mengumumkan iPad mini, Apple ternyata membuat kejutan lain dengan mengumumkan iPad generasi keempat. Menurut Apple, iPad generasi keempat dengan layar 10 inci ini memiliki kinerja CPU dan wifi 2 kali lebih bagus dari generasi sebelumnya.

Apple iPad 4 memakai chipset A6X terbaru yang menjanjikan kinerja CPU dan GPU dua kali lebih baik dari chipset A5X yang dipakai pada iPad 3. Tablet ini juga memakai konektor Lightning dan memiliki versi LTE dengan dukungan CDMA.

Selain penambahan spesifikasi tersebut, Apple iPad 4 memiliki spesifikasi yang sama dengan iPad generasi sebelumnya yang diumumkan awal tahun ini. Baterainya memiliki ketahanan 10 jam dan resolusi layar 1536 x 2048 piksel, sama seperti iPad 3. Banderol harganya juga sama yaitu mulai 499 dolar untuk versi wifi dan mulai harga 629 dolar untuk versi dengan seluler. Seperti iPad mini, Apple juga menyediakan iPad 4 mulai tanggal 2 November untuk versi wifi. Sementara untuk model dengan LTE akan tersedia 2 pekan kemudian.

Kemunculan iPad 4 ini bisa jadi akan membuat kecewa sebagian orang yang terlanjur membeli iPad generasi ketiga karena sekarang dengan harga sama seseorang bisa membeli iPad 4 yang spesifikasinya lebih baik. Kemunculan iPad 4 ini juga menandai perubahan pola rilis produk Apple, dari setiap setahun sekali menjadi setengah tahun sekali.




0 comments:

Post a Comment

silahkan meninggalkan komentar anda disini, terima kasih..