Tuesday, 28 February 2012

+ Opera Mini Next dan Opera Mini 12 Telah Dirilis




Opera telah merilis versi beta dari mobile browser terbaru miliknya atau disebut dengan Opera Mini Next. Browser baru yang merupakan salah satu browser paling populer ini akan memungkinkan pengguna untuk merasakan banyak fitur baru, dimana versi stabilnya akan hadir menyusul tahun ini.

Fitur pada Opera Mini Next ini akan berbeda tergantung dari ponsel yang dipakai oleh pengguna, baik ponsel fitur atau ponsel pintar. Bagi pengguna dengan ponsel fitur, tampilan homepage baru akan hadir menyegarkan serta hadirnya halaman speed dial. Homepage ini akan memberikan akses cepat ke semua situs jejaring sosial dan informasi contohnya saja berita, cuaca, olahraga,dll. Sedangkan speed dial akan memberikan daftar yang lebih ter-update dan dapat menyimpan daftar secara tak terbatas. Untuk pengguna dengan ponsel Android, Opera Mini Next akan memberikan pengalaman scroll halaman saat menjelajah menjadi lebih halus. Hal ini sudah diujicobakan walaupun pada ponsel dengan hardware yang kurang memadai, proses scroll halaman tetap lebih halus dibandingkan dengan versi sebelumnya.




Selain Opera Mini Next, telah hadir juga versi terbaru dari Opera Mobile Browser, yang sampai saat ini telah mencapai versi ke 12. Versi terkini tersebut telah menambahkan dukungan untuk WebGL untuk perangkat Android, kemungkinan untuk menggunakan kamera dan Android Beam yang menggunakan NFC. Update terbaru ini juga akan membawa kembali dukungan untuk Flash Player untuk perangkat berbasiskan Android 4.0. Selain itu speed dial pada Opera Mobile ini juga akan memberikan akses daftar nomor yang tidak terbatas.

Opera Mobile ini juga telah diumumkan dan hadir untuk Intel dan platform MIPS. Intel yang beberapa saat kemarin sempat mengumumkan keinginan mereka untuk memasuki pasar ponsel pintar dengan platform Medfield mereka, akan menghadirkan ponsel pintar pertama melalui Orange dalam waktu dekat.



2 comments:

  1. Mantap sob. Q sudah download opera terbaru dan loadingnya sangat cepat.

    ReplyDelete
  2. opera mini terbaru memang sangat cepat krn tingkat kompresi data yg hampir 90%. sangat cocok buat di indonesia yg koneksi inetnya lemot.

    ReplyDelete

silahkan meninggalkan komentar anda disini, terima kasih..