Friday, 30 December 2011

+ iPhone & Android Melesat, BlackBerry Makin Terperosok




Data pangsa pasar yang dilansir comScore menyebutkan bahwa pangsa pasar Blackberry di Amerika Serikat terus menurun. Sementara iPhone dan Android kian meroket.

Data tersebut diambil selama periode September-November 2011. Dari pangsa pasar sebesar 19,7%, kini BlackBerry hanya memiliki 16,6%. Sementara iPhone naik sebanyak 1,4% yang kini menjadi 28,7%.

Android juga mengalami peningkatan. Dari awalnya hanya 43,8%, kini sudah merajai hampir separuh pengguna ponsel di Amerika Serikat dengen perolehan 46,9%.

Seperti dikutip dari AFP, Jumat (30/12/2011), hingga kini tercatat ada sekitar 91,4 juta smartphone yang beredar di Amerika Serikat. Dengan merek paling favorit Samsung, kemudian diikuti oleh LG dan Motorola.

Dalam beberapa bulan ini pangsa pasar Blackberry memang terus merosot, Research in Motion (RIM) pun coba melakukan beberapa inovasi agar bisa mempertahankan posisinya. Seperti menghadirkan sejumlah ponsel dan sistem operasi baru.



0 comments:

Post a Comment

silahkan meninggalkan komentar anda disini, terima kasih..